Sistem non tunai alias cashless sudah umum digunakan masyarakat, terutama generasi muda. Bukan hanya memudahkan pembayaran, sistem cashless membuat sejumlah kegiatan lebih praktis, tak terkecuali saat melakukan pengobatan. Maka dari itu, Anda akan menemukan produk seperti asuransi kesehatan rawat jalan cashless sebagai proteksi dari berbagai risiko.

Namun, Anda harus berhati-hati saat memilih sistem cashless. Tak sedikit orang yang justru semakin boros setelah memakainya. Agar pengeluaran tak membengkak, atur keuangan dengan tips berikut:

  • Rutin melacak pengeluaran

Salah satu faktor yang membuat sebagian orang kalap saat menggunakan metode pembayaran adalah jarang memeriksa pengeluaran. Akibatnya, mereka terkejut saat menerima tagihan atau bill karena tak mengontrol transaksi yang dilakukan dalam periode waktu tertentu.

Untuk mengendalikan pengeluaran, Anda bisa pakai aplikasi yang mencatat setiap transaksi yang dilakukan. Kemudian, evaluasi untuk menentukan pos pengeluaran mana saja yang sebaiknya Anda tekan atau hilangkan dari sistem cashless.

  • Periksa biaya-biaya tambahan

Walau sistem cashless lebih mudah digunakan, masih ada biaya-biaya tambahan yang akan dikenakan. Biasanya, biaya tersebut berkaitan dengan admin charge dan pajak. Jumlah biaya-biaya ini memang kecil, tetapi akan berdampak pada total tagihan yang nantinya dikenakan.

Maka dari itu, jangan lupa mengecek biaya-biaya tambahan saat Anda menggunakan sistem cashless untuk berbagai kebutuhan. Dari membeli barang, membayar premi asuransi kesehatan, maupun transaksi lain yang bersifat online.

  • Manfaatkan promosi pemakaian kartu

Anda yang memakai kartu kredit maupun debit pasti pernah menerima tawaran menarik dari bank. Misalnya saja diskon, reward point, sampai cashback. Jangan abaikan promosi tersebut, sebab bisa digunakan untuk transaksi cashless.

Namun, jangan lupa pelajari syarat dan ketentuan yang berlaku. Sementara Anda yang memakai kartu kredit harus memastikan membayar tagihan tepat waktu. Dengan begitu, Anda tak akan dikejar tumpukan hutang yang terus menggunung.

  • Pakai autodebet untuk menabung

Ingin lebih disiplin menyimpan yang? Manfaatkan sistem autodebet yang ditawarkan pihak bank. Sesuai namanya, sistem ini akan langsung memotong sejumlah uang sesuai saldo yang sudah Anda tentukan. Biasanya, sistem autodebet akan dilakukan per bulan.

Anda tak perlu menyisihkan uang dalam jumlah besar. Perhitungkan pos pengeluarannya sesuai penghasilan dan tentukan kapan Anda akan menariknya. Langkah ini bakal membantu mengontrol pengeluaran, terutama bagi Anda yang cenderung boros memakai sistem cashless.

Sistem cashless tak akan menyulitkan kalau Anda tahu cara mengelolanya. Jika manajemennya benar, Anda bisa memakai produk-produk yang sudah memakai sistem non tunai. Salah satunya asuransi kesehatan rawat jalan cashless dari My Protection. Tak hanya menerima layanan rawat jalan dan inap, Anda dimudahkan mengajukan klaim secara online untuk memudahkan prosesnya.

 

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *