Perawatan rambut tidak hanya diperlukan oleh wanita saja. Nyatanya, pria juga perlu melakukannya, supaya rambut tetap sehat. Selain itu, rambut yang sehat juga akan membuat penampilan lebih menarik. Nah, buat Anda yang baru mulai melakukan perawatan rambut, berikut ini cara perawatan rambut pria yang perlu dilakukan.

1. Keramas dengan Benar

 Cara ini sering disepelekan oleh pria, nyatanya, keramas dengan benar menjadi cara terbaik untuk perawatan rambut. Pertama-tama, basahi rambut dengan air hangat, supaya pori-pori kulit kepala terbuka. Kemudian, gunakan shampo yang sesuai dengan jenis rambut Anda.

Pijat kepala Anda beberapa menit, supaya vitamin pada shampo bisa terserap ke kulit kepala dan rambut. Terakhir, bilas dengan air dingin, mungkin hal ini tidak terasa nyaman. Namun, bertujuan menutup pori-pori setelah nutrisi shampo terserap.

2. Jangan Terlalu Kasar Saat Mengeringkan Rambut

Hal berikutnya yang pasti dilakukan setelah keramas adalah mengeringkan rambut. Cara mengeringkan rambut yang sering dilakukan adalah menggosokkan handuk ke rambut dan kulit kepala. Faktanya, cara ini tidak baik dan bisa menyebabkan rambut kusut dan mudah rontok.

Lantas, bagaimana cara yang benar? Cara yang bisa dilakukan untuk mengeringkan rambut adalah meletakkan handuk pada kepala dan remas-remas, supaya handuk mudah menyerap air. Selain itu, Anda juga bisa menepuk-nepuknya secara perlahan.

3. Beri Nutrisi Rambut yang Tepat

Faktanya, makanan dan minuman yang dikonsumsi juga akan berpengaruh terhadap kesehatan rambut. Perhatikan makanan dan minuman yang Anda konsumsi. Sekedar informasi, nutrisi yang baik untuk kesehatan rambut diantaranya adalah asam lemak, zinc, vitamin B dan uga omega-3. Selain itu, minum air putih yang banyak dan kacang-kacangan juga akan membuat rambut lebih sehat.

4. Gunakan Produk Kesehatan Rambut

Cara perawatan rambut yang berikutnya adalah menggunakan produk-produk untuk kesehatan rambut. Misalnya saja hair vitamin dan juga kondisioner. Produk-produk tersebut memang dibuat untuk memenuhi kebutuhan nutrisi rambut.

Jika Anda ingin menggunakan bahan alami, lidah buaya bisa menjadi pilihan terbaik. Pasalnya, lidah buaya bisa menutrisi folikel rambut dan juga merangsang pertumbuhan rambut. Cukup gunakan masker rambut yang terbuat dari lidah buaya selama 2 hingga 3 kali dalam seminggu.

Nah itu dia empat cara perawatan rambut pria yang bisa dilakukan dengan mudah supaya rambut tetap sehat. Selain itu, Anda juga bisa melakukan creambath di waktu luang Anda untuk merilekskan dan menyejukkan rambut. Serta memberikan nutrisi yang dibutuhkan rambut.

 

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *